Monday 29 October 2012

Satuan Karya Pramuka Wira Kartika

Saka Wira Kartika

Logo Saka Wira Kartika
Saka Wira Kartika baru berupa saka rintisan yang mulai dilaksanakan pada akhir tahun 2007. Pembentukannya berdasarkan Peraturan Bersama Kepala Staf Angkatan Darat dengan Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka nomor 182/X/2007 dan 199 tahun 2007 tanggal 28 Oktober 2007 tentang kerjasama dalam usaha pembina dan pengembangan pendidikan bela negara dan kepramukaan. Pengorganisasian Saka binaan TNI-AD ini, tidaklah jauh berbeda dengan Satuan Karya pada umumnya.

Visi, Misi dan Dasar Saka Wira Kartika

Visi  :  WADAH PILIHAN UTAMA DAN SOLUSI HANDAL MASALAH KAUM MUDA
Misi  :  MENGEDEPANKAN PENDIDIKAN WATAK DISIPLIN, KEPRIBADIAN, DAN BUDI PEKERTI LUHUR SERTA MEMBERIKAN PEMBEKALAN KECAKAPAN HIDUP (Life Skill) AGAR MENJADI KADER PEMBANGUNAN YANG HANDAL DIMASA DEPAN JUGA IKUT SERTA DALAM BELA NEGARA.
Dasar  : 
  1. Surat Telegram Danrem 071/Wk Nomor : ST/42/2009 tentang perintah melaksanakan kegiatan pembinaan kepramukaan di Instansi TNI AD.
  2. Peraturan Bersama Kepala Staf Angkatan Darat dengan Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka nomor 182/X/2007 dan 199 tahun 2007 tanggal 28 Oktober 2007 tentang kerjasama dalam usaha pembina dan pengembangan pendidikan bela negara dan kepramukaan.

Krida-krida dalam Saka Wira Kartika, sebagai berikut.
  1. Krida Survival
  2. Krida Pionering (Perintis)
  3. Krida Mountainering
  4. Krida Navigasi Darat
  5. Krida Penanggulangan Bencana Alam

Kecakapan Khusus Kelompok Kewirakartikaan, sebagai berikut.
  1. Krida Survival
    1. Jenis-Jenis Tumbuhan
    2. Jenis-Jenis Binatang
    3. Pemeliharaan dan Bongkar Pasang Senjata
    4. Sikap Menembak dan Latihan Bidik Kering
    5. Hutan Gunung dan Ralasuntai
    6. Menembak
    7. Sanjak / Pengenalan Jejak
  2. Krida Pionering (Perintis)
    1. Tali-Temali
    2. Jembatan Improvisasi
    3. Perkemahan
    4. Bekal Air dan Listrik
  3. Krida Mountainering
    1. Panjat Tebing
    2. Turun Tebing
    3. Perlintasan Kering
    4. Perlintasan Basah
  4. Krida Navigasi Darat
    1. Pengetahuan Peta dan Medan
    2. Jalan Kompas Siang dan Malam
    3. Resection dan Intersection
    4. Pengetahuan GPS
  5. Krida Penanggulangan Bencana Alam
    1. Menejemen Penanggulangan Bencana Alam
    2. PPGD
    3. Komunikasi Radio
    4. Tata Cara Memasak

No Response

Post a Comment

Selamat Datang

Selamat datang di Official Blog of Ambalan Rama Shinta SMA Negeri Banyumas. Di sini ada berbagai artikel edukatif kepramukaan yang dapat Sobat Baca, Unduh ataupun Salin. Di sini juga terdapat berbagai informasi tantang Organisasi Kami, kegiatan-kegiatan yang ada di Organisasi Kami, baik kegiatan rutin maupun kegiatan yang lain. Selamat Membaca!

Sepintas Tentang ARASHI

Arashi adalah Organisasi Pramuka yang ada di SMA Negeri Banyumas. SMA Banyumas memiliki Ekstrakurikuler Pramuka dengan Ambalannya yaitu RAMA dan SHINTA dengan GUDEP 10-1734 dan 10-1735. Kegaitan Kepramukaan adalah kegiatan yang resmi dan diatur dalam undang-undang yaitu UU No. 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka. Gerakan Pramuka terbukti mampu meningkatkan kedisiplinan anggotanya.

Info